Entri Populer

SELAMAT DATANG DI ZONA JEME KITE

Kumpulan jeme kite ye ade di unsri

Sabtu, 08 Januari 2011

landasan mahasiswa pagaralam unsri

Segala puji bagi Allah SWT yang telah menyempurnakan agama dan nikmat-Nya kepada kita semua serta meridhoi Islam sebagai agama kita. Shalawat dan salam semoga tercurah kepada Nabi Muhammad SAW dan para pengikutnya yang senantiasa istiqomah di jalan-Nya. Bergerak bersama-sama akan lebih bermakna daripada melakukannya seorang diri dan ini merupakan sunatullah dalam kehidupan semua makhluk ciptaan Tuhan tak terkecuali juga manusia, sepanjang hidup dan kehidupannya setiap pribadi manusia mempunyai kewajiban untuk menyeru kepada hal kebaikan dan mencegah cara-cara yang batil dengan cara yang ma’ruf, dan tentunya misi ini sangat berat seandainya diupayakan seorang diri. Bergabung menyatukan kekuatan akan sanggup memberikan kebaikan-kebaikan bagi diri dan lingkungan kita. Sejarah mencatat sejak lahirnya bangsa ini pada tanggal 17 Agustus 1945 sampai sekarang Indonesia telah banyak mengalami sebuah perjalanan panjang dan sebuah keniscayaan dalam setiap perjalanan pasti terjadi perubahan. Dalam konteks ke-Indonesiaan kita pun mengalami perubahan yang cukup berarti baik ditingkat lokal maupun global. Namun di sisi lain jelas negeri ini tidak dapat melupakan efek negatif dari perubahan tersebut. Sebut saja seperti terjadinya konflik-konflik yang terjadi baik konflik yang bersifat SARA maupun konflik yang dilatarbelakangi oleh kepentingan politik, maupun ekonomi. Dari ratusan juta rakyat, sebenarnya Indonesia menyimpan SDM yang potensial yang dibutuhkan sebagai modal untuk berjuang. Pertanyaan selanjutnya adalah siapa dari SDM yang mempunyai energi besar, mumpuni dan mempunyai daya gedor luar biasa dan telah terbukti dalam sejarah akan sepak terjangnya dalam membangun bangsa kita ini? Kalau dilihat dari sederet sejarah panjang bangsa ini rasanya tidak salah apabila kita menyatakan bahwa para pemudalah yang mempunyai andil besar dalam rangka membangun bangsa ini menuju bangsa yang lebih maju. Kota Pagar Alam adalah salah satu kota dalam Propinsi Sumatera Selatan yang dibentuk berdasarkan Undang – Undang Nomor 8 Tahun 2001 ( Lembaran Negara RI Tahun 2001 Nomor 88, Tambahan Lembaran Negara RI Nomor 4115 ) sebelumnya Kota Pagar Alam termasuk kota Administratif dalam lingkungan Kabupaten Lahat. Kota Pagar Alam secara Geografis berada pada posisi 40 Lintang Selatan (LS) dan 103,15o Bujur Timur (BT) dengan luas wilayah 63.366 Ha (633.66 Km2 ) dan terletak sekitar 298 Km dari Palembang serta berjarak 60 Km di sebelah barat daya dari ibukota Kabupaten Lahat. Kota Pagar Alam mempunyai potensi sebagai sentral Pariwisata andalan di Indonesia. Ini terlihat dari Kota Pagar Alam mempunyai tiga produk pariwisata yang siap di jual ke manca negara yaitu Agro Tourism (Wisata Pertanian), History Culture Tourism (Wisata Sejarah dan Budaya) dan Equitourism (Wisata Alam). Pariwisata Pagar Alam mempunyai ciri khas sendiri, dan mempunyai potensi untuk menjadi andalan Indonesia serta siap dipasarkan ke manca negara. Pariwisata Pagar Alam mempunyai Produk-produk yang menjadi daya tarik para wisatawan asing maupun domestik, ketiga pariwisata ini harus menjadi fokus Pemerintah Kota Pagar Alam yang mengembangkan Pariwisata Pagar Alam Hal tersebut tidaklah akan tercapai dengan baik, apabila tidak didukung oleh peran aktif dari semua jajaran pemerintahan, dinas instansi dan warga masyarakat Kota Pagar Alam. Kota Pagar Alam harus terus berusaha melahirkan bibit unggulan yang merupakan generasi penerus bangsa yang akan melanjutkan estafet pengolahan dan pemanfaatan sumber daya alam maupun manusia yang ada di kota Pagar Alam. Semua itu tidak akan terlepas dari peran pemuda dan mahasiswa sebagai generasi penerus dan penggerak semangat warga masyarakat Kota Pagar Alam untuk senantiasa berperan aktif dalam pembangunan, pemanfaatan dan pengolahan sumber daya alam maupun manusia yang ada di Kota Pagar Alam. Salah satu fungsi yang dapat diperankan oleh mahasiswa dalam rangka pembangunan daerahnya adalah membentuk suatu komunitas yang terdiri dari kumpulan mahasiswa – mahasiswa sedaerah yang sedang menempuh studi di luar daerah tersebut atau yang biasa disebut sebagai organisasi kedaerahan. Organisasi kedaerahan mempunyai kebijakan yang bersifat menyeluruh yang meliputi pengurus dan para simpatisannya dan agar kebijakan itu dapat mendekati ketepatan dan keefektifan optimal, setidaknya ada tujuh kebijakan yang terkandung di dalamnya. Pertama, bersifat introspektif yaitu dengan berlandaskan pada apa yang ada. Dengan adanya sifat introspektif ini sebuah kebijakan akan memiliki suatu landasan yang kokoh dan kuat dan akan memuluskan sebuah program berlangsung kontinu. Kedua, bersifat respontif yaitu agar kebijakan yang dibuat hendaknya mempertimbangan kehendak dan arus yang ada berdimensi kedepan. Ketiga, bersifat inspiratif yaitu mempertimbangan masa depan yang akan datang. Keempat, bersifat edukatif yaitu bersifat mengandung unsur-unsur pendidikan. Kelima, bersifat transformatif yaitu dapat dilanjutkan ileh generasi berikutnya Keenam,bersifat aplikatif yaitu dapat diterangkan walau dengan sarana yang minim sekalipun. Ketujuh, bersifat evaluatif artinya dapat dan mudah dievaluasi diantaranya karena kebijakan itu menghasilkan praktek lapangan yang mudah diukur keberhasilannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar